Cidolog, — Babinsa Desa Cikarang Koramil 2211/Sagaranten, Serda Dedi Rosadi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama tokoh masyarakat di Kampung Bojonglimus, Desa Cikarang, Kecamatan Cidolog, pada Minggu 30 November 2025.
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dengan masyarakat serta meningkatkan sinergitas dalam menjaga kondusifitas wilayah.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Dedi Rosadi berdialog mengenai situasi keamanan lingkungan, peran masyarakat dalam menjaga ketertiban, serta upaya bersama dalam mendukung pembangunan desa.
Melalui kegiatan ini diharapkan terbangun komunikasi yang baik sehingga berbagai informasi terkait kondisi wilayah dapat tersampaikan dengan cepat dan tepat, serta tercipta lingkungan yang aman dan harmonis. (Pen)